FB

Jaringan Wireless

Monday, January 3, 2011


JARINGAN WIRELESS



Jaringan komputer adalah sekelompok komputer otonom yang saling berhubungan antara yang satu dengan lainnya, dan menggunakan suatu protokol komunikasi melalui media komunikasi sehingga dapat saling berbagi dan bertukar informasi.
Jaringan Wireless adalah Jaringan Berteknologi baru yaitu Jaringan Nirkabel (Tanpa kabel) yang menggunakan sinyal dan Udara sebagai jalurnya,
Wireless memiliki banyak keunggulan yaitu : Pemasanganya yang mudah, tidak memerlukan banyak kabel, jadi kita tidak perlu lagi pusing karena banyaknya masalah pada kabel,
karena menggunakan udara sebagai jalurnya maka sinyal yang mengalir akan selalu stabil, pemeliharaan dan perawatanya yang cukup mudah.

Wireless LAN terdiri dari 2 jenis topologi, yakni :

1. Topologi Ad hock (peer to peer wireless) yakni bahwa setiap computer dengan terpasang wireless Lan Card dapat saling terhubung dengan computer yang lain tanpa melalui perangkat Access Point (AP).

2. Topologi Infrastruktur (point to multi point wireless) yakni bahwa setiap computer dapat saling terhubung dengan computer yang lain melalui perangkat AP sebagai jalur pusat komunikasinya.
Setiap AP mempunyai; IP Address, SSID, User Name dan Password default.



Perangkat-Perangkat Jaringan Wireless


a. Wireless Network Interface Card



Wireless Network Interface Card adalah NIC pada jaringan wireless, Wireless NIC menggunakan slot PCI, NIC wireless berbeda dengan NIC yang menggunakan kabel, karena NIC yang menggunakan kabel memiliki soket RG 45, sedangkan NIC wireless hanya memiliki sebuah Antenna. Dan Antenna tersebut Akan terhubung dengan Access poin.t


b. Access Point / Radio


Access Point atau Biasa di sebut Radio, Berfungsi ibaratnya sebagai Hub/Switch di jaringan lokal, yang bertindak untuk menghubungkan jaringan lokal dengan jaringan wireless/nirkabel para client/tetangga anda, di access point inilah koneksi internet dari tempat anda dipancarkan atau dikirim melalui gelombang radio, ukuran kekuatan sinyal juga mempengaruhi area coverage yang akan dijangkau, semakin tinggi kekuatan sinyal (ukurannya dalam satuan dBm atau mW) semakin luas jangkauannya.


c. Wireless Router
Cara kerja router mirip dengan Access point dan Switch, router adalah penyaring atau filter lalu lintas data. Penyaringan dilakukan dengan menggunakan protokol tertentu. Router bukanlah perangkat fisikal, melainkan logikal. Misalnya sebuah IP router dapat membagi jaringan menjadi beberapa subnet sehingga hanya lalu lintas yang ditujukan untuk IP adress tertentu yang dapat mengalir dari suatu segmen ke segmen lainnya, bentuk wireless Router hampir sama dengan Access point, tetapi Router memiliki 4 soket untuk LAN dan 1 soket untuk WAN, Router bisa berfungsi sebagai Access point.